Empat Manfaat jika Kamu Menulis Business Plan dengan Baik
Apakah kamu berencana memulai bisnis baru? Sebagaimana proyek lainnya, ketika memulai bisnis baru, ada berbagai hal penting yang harus dipikirkan dan direncanakan dengan matang. Tanpa perencanaan bisnis (business plan), kamu bisa kesulitan dalam mengembangkan bisnis barumu.
Business plan bukanlah sekadar rencana kasar yang hanya dimengerti oleh kamu dan tim, melainkan harus mencakup data riset yang konkret beserta berbagai perencanaan yang memperkuat kelayakan bisnis kamu.
Lalu, apa saja manfaat yang bisa kamu dapatkan dari membuat business plan?
Memperkirakan strategi kesuksesan
Kondisi bisnis sering kali sulit diperkirakan. Beberapa orang bahkan mengibaratkan bisnis seperti cuaca, yang kondisi dan tantangannya selalu berubah. Business plan yang baik akan membantu kamu beserta tim kamu untuk memahami tantangan, baik tantangan eksternal maupun internal, yang akan menghadang bisnismu nantinya.
Membuat business plan yang baik juga akan membantumu mengidentifikasi perubahan apa yang harus dilakukan dan apa saja yang harus didiskusikan bersama tim agar kalian dapat memajukan bisnis.
Meraih pendanaan untuk ekspansi bisnis
Bila kamu bercita-cita memperlebar bisnis kamu melalui ekspansi, kamu perlu membuat keputusan baru: investasi. Lantas, bagaimana kamu meyakinkan investor agar mau berinvestasi? Tentu saja, dengan menulis business plan yang baik dan melakukan presentasi dengan baik pula. Hal ini berfungsi sebagai bukti nyata bahwa bisnis kamu cukup potensial, sehingga kamu pun bisa menggaet investor.
Tiga poin berikut inilah yang ingin investor lihat di dalam business plan milikmu:
- Siapa yang memiliki masalah? Siapa sasaran bisnismu?
- Mengapa bisnis kamu adalah solusi yang tepat bagi masalah mereka?
- Seberapa meyakinkan proyeksi keuangan yang kamu rancang?
Mengelola arus kas (cash flow)
Laba dan manajemen arus kas yang sehat adalah kunci kesuksesan dalam bisnis. Salah satu penyebab banyaknya bisnis yang gagal bukanlah karena kurangnya keuntungan atau klien, melainkan karena mereka mencapai breakeven.
Berkaitan dengan arus kas, penulisan business plan yang baik akan membantu kamu dalam beberapa hal berikut:
- Melacak uang yang masuk dan keluar
- Mempersiapkan proyeksi arus kas. Ini akan memberimu peringatan akan adanya masalah
- Meningkatkan piutang dan utang
Dengan pengelolaan cash flow yang baik, kamu pun tahu kapan harus menunda pengeluaran dan kapan kamu dapat berinvestasi (misalnya dalam hal marketing atau membeli sejumlah tool) untuk mendukung pertumbuhan bisnismu.
Merencanakan strategi exit
Sejak awal memulai bisnis, seorang pemilik bisnis harus mempersiapkan strategi exit. Bila kamu menulis business plan dengan baik, kamu pun mampu mempersiapkan cara yang paling efisien untuk melikuidasi investasi dan menghasilkan keuntungan.
Membuat business plan memang memakan waktu. Tapi, business plan ini akan membantumu menciptakan bisnis yang bertumbuh serta menghasilkan profit dan ROI yang konsisten.
Sudah siap untuk menulis business plan yang baik?
Setelah menyadari pentingnya menulis business plan yang baik, ini saatnya kamu mulai membuat perencanaan! Mulailah untuk mencari berbagai pertimbangan, pengalaman, diskusi, dan riset yang mendalam.
Apakah kamu masih bingung untuk menulis business plan yang baik? Dapatkan template business plan berikut ini secara GRATIS!
Selamat memulai bisnis barumu, ya!
(Diedit oleh Septa Mellina)
This post Empat Manfaat jika Kamu Menulis Business Plan dengan Baik appeared first on Tech in Asia.
The post Empat Manfaat jika Kamu Menulis Business Plan dengan Baik appeared first on Tech in Asia Indonesia.
Source: TechinAsia